Ibadah  

Kenapa Kita Sering Lapar saat Puasa? ini Penyebab Yang Harus Kamu Tahu

Positive Parenting
Positive Parenting

Semangat Islam – Sekilas rasa lapar disaat Anda berpuasa memang menjadi kejadian yang cukup normal, karena berpuasa mengharuskan Anda untuk menahan rasa lapar dan haus. Tak ayal rasa lapar kerap mendera saat siang hari atau di waktu-waktu genting seperti menjelang berbuka.

Meski rasa lapar disaat berpuasa itu wajar namun ternyata rasa lapar yang Anda alami disebabkan oleh beberapa hal, mau tahu? Berikut ulasannya.

DEHIDRASI

Menahan rasa haus selama seharian penuh sangat berpotensi menyebabkan dehidrasi. Dari hasil penelitian dehidrasi adalah salah satu penyebab kenapa banyak orang merasa mudah lapar disaat mereka sedang berpuasa.

Pasalnya, saat tubuh mulai kekurangan cairan dan disaat dehidrasi menyerang Anda tentu akan merasa haus yang akhirnya membuat Anda berpikir jika Anda sedang lapar. Jadi sebaiknya penuhi kebutuhan cairan tubuh Anda selama berpuasa.

MAKAN TERLALU CEPAT

Tanpa disadari ada berbagai pola makan yang dilakukan setiap manusia, mulai dari yang lambat hingga yang makan terlalu cepat. Nah, ternyata salah satu penyebab Anda lapar saat berpuasa juga disebabkan oleh pola tersebut.

Dari hasil penelitian disebut jika orang yang makan terlalu cepat lebih sering merasa lapar disaat mereka sedang berpuasa.

Pasalnya, saat mereka makan dengan kecepatan tinggi (hehe) hormon leptin yang merupakan hormon yang berfungsi untuk mengatur metabolisme tubuh, reproduksi tubuh dan juga mengontrol berat badan tidak dapat bekerja dengan baik.

KURANG BERAKTIVITAS

Seperti rasa lapar, rasa lemas juga menjadi kejadian yang normal selama bulan puasa. Namun, kebanyakan orang mungkin lebih memilih untuk kurang beraktivitas saat mereka merasa lemas.

Nah, ternyata dari hasil penelitian kurang beraktivitas juga menjadi salah satu pemicu yang menyebabkan Anda lebih cepat lapar. Pasalnya, saat Anda bermalas-malasan Anda tidak bisa mengalihkan pemikiran Anda sendiri dari perasaan lapar, berbeda disaat Anda sibuk bekerja.

KURANG TIDUR

Dalam bulan puasa tidak dapat dipungkiri jam tidur Anda akan berkurang dari biasanya. Nah, inilah yang juga menjadi salah satu penyebab rasa lapar menyerang saat puasa.

Pasalnya, saat Anda kurang tidur tubuh secara alami akan mendorong peningkatan produksi hormon ghrelin yang merupakan hormon penambah nafsu makan. Tidak hanya itu, kurang tidur juga dapat mengurangi produksi hormon leptin.

Sumber: segiempat.com